Setelah TV saya bongkar dan tentunya dibersihkan, kemudian Mainboard kita lepas, kitanyalakan mainboardnya (mesin TV ) tanpa menggunakan TABUNG CRT / Layar. Pertama saya lakukan pengecekan tegangan power suplay, semua Normal. kemudian saya cek tegangan out put Vertikal ternyata disitu terukur +/- 27 volt (seharusnya sekitar 12 volt ), kemudian saya cek lagi tegangan ke IC prosesor ( IC yang paling besar ) disitu seharusnya ada tegangan 5 volt dan 8 volt, tetapi tegangan 5voltnya Hilang, dan setelah saya sentuh IC tersebut ternyata dingin ( sepertinya IC tidak berfungsi). kemudian saya langsung cek ke sumber dari tegangan 5 v tersebut, disitu ada IC 7805 ternyata solderanya retak, langsung ambil soder + timah , saya solder IC tersebut, dan jangan lupa juga cek solderan komponen yang lain.
Untuk selanjutnya pasang mesin pada layar, kemudian langsung saya nyalakan ternyata OKE.
demikian untuk posting kali ini, dan ini GAMBARNYA GAN......!