Minggu, 06 November 2011

3 cara mudah Speed Up windows XP lambat Start Up



Komputer Windows XP Starup sangat lambat sekali?.. Kira – kira penyebabnya apa ?.Startup Windows XP yang lambat akan membuat sulit untuk melakukan apa pun pada sistem Anda. Bila startup lambat maka secara otomatis mempengaruhi proses dan aplikasi lainnya. Berikut ini  adalah beberapa cara untuk mempercepat startup komputer Anda.


Delete semua program dari Starup
Ketika komputer baru saja booting kemungkinan ada sekelompok program yang secara otomatis muncul. Hal ini akan menyebabkan komputer anda akan menjadi lambat karena banyak services yang akan dijalankan.
  1. Click Start.
  2. Click Run.
  3. ketik “msconfig” (Tanpa tanda petik)
  4. Click OK.
  5. System Configuration Utility akan terbuka.  Click Tab Startup
  6. Uncheck programs yang berjalan.


Selain dari system configuration, bisa juga dilakukan dengan Perintah REGEDIT, Yaitu melalui Registry Editor. Caranya adalah :
  1. Click Start.
  2. Click Run.
  3. ketik “Regedit” (Tanpa tanda petik)
  4. Click OK.
  5. Hkey_local_Machine | Software | Microsoft | Windows | CurrentVersion | RUN
  6. Delete semua program yang ada.


Jalankan Disk Cleanup dan Registry Cleaners
Jika ada beberapa file asing atau aneh yang ada di sistem anda, maka saatnya untuk menjalankan Disk Cleanup. Sebenarnya, Anda mungkin tidak menyadari bahwa ada banyak file yang tampaknya berbahaya yang benar-benar memperlambat komputer Anda. Disk Cleanup adalah utilitas bagus yang dapat membuang file sampah.

Dan jangan lupa atur  registry computer anda. Saya mempunyai kasus unik mengenai registry yaitu tiba – tiba beberapa computer sangat lambat bila mengakses jaringan bahkan mengakses file mereka sendiri di Drive Lokal. Dan ternyata hal ini disebabkan banyak path registry yang illegal, dimana waktu itu ada perubahan name server pada kantor, dan registry pada windows client masih mengacu ke name server lama.

Tambahkan RAM 
Jika anda rasa komputer anda terasa masih lambat maka langkah terakhir adalah Upgrade ke Memory yaitu tambah RAM. karena biasanya tanpa disadari kita banyak membuka aplikasi, dan tiba – tiba kompute Hang atau error akibat memory tidak sanggup menaggung beban derita.
Bila cara diatas masih saja membuat komputer anda lambat bisa jadi faktor Virus bersarang dikomputer anda.

Selamat Berguna Buat Sobat..